H. Ayi Subhan Hafas Kembali Pimpin Baznas Kabupaten Sumedang

FORKOWAS.ID — Penjabat (Pj) Bupati Sumedang, H. Yudia Ramli, resmi melantik Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sumedang periode 2024-2029.

Acara pelantikan berlangsung di Gedung Negara Sumedang pada Jumat, 26 Desember 2024.

Lima pimpinan BAZNAS yang dilantik berdasarkan hasil seleksi adalah:
1. H. Ayi Subhan Hafas
2. R. Asep Ramdan Munawar
3. Budi Solihin
4. Cecep Yusman
5. Rahman Sanusi

Menurut, Pj Bupati Sumedang H. Yudia Ramli menyampaikan harapannya terhadap BAZNAS sebagai mitra strategis Pemerintah Kabupaten dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Saya menanti kiprah BAZNAS Kabupaten Sumedang. Dengan pelantikan ini, BAZNAS tetap menjadi partner pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. BAZNAS adalah tulang punggung bagi masyarakat Sumedang, khususnya dalam pengelolaan zakat, infak, dan sedekah,” ujar H. Yudia Ramli.

Ia juga menekankan pentingnya profesionalisme dalam pengumpulan dan pendistribusian zakat, mengingat peran BAZNAS yang signifikan dalam mendukung program pemerintah daerah, seperti pengentasan kemiskinan, penanganan stunting, perbaikan rumah tidak layak huni (rutilahu), dan kegiatan sosial lainnya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada pengurus sebelumnya atas dedikasi dan kinerja yang baik. Harapannya, kepengurusan baru dapat semakin profesional, transparan, dan meningkatkan integritas dalam menjalankan tugas,” tambahnya.

Sementara itu, Pimpinan BAZNAS Kabupaten Sumedang H. Ayi Subhan Hafas menyatakan komitmennya untuk mengoptimalkan kinerja selama lima tahun ke depan.

“Kami akan mengimplementasikan pesan-pesan Pj Bupati sebagai panduan dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan penghimpunan ZIS (Zakat, Infak, Sedekah) di Sumedang. Dengan pendekatan berbasis digital, kami berharap dapat meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam setiap program,” ungkapnya.

BAZNAS Kabupaten Sumedang juga menargetkan optimalisasi penghimpunan ZIS untuk mendukung program-program sosial bersama Pemkab Sumedang, termasuk pengentasan kemiskinan.

“Kami mohon doa restu dari masyarakat Sumedang. Semoga di periode kedua ini, BAZNAS dapat memberikan kemudahan dan kelancaran dalam mewujudkan visi dan misi yang telah dicanangkan,” tutupnya.

Pelantikan ini menjadi tonggak baru bagi BAZNAS Kabupaten Sumedang untuk terus berinovasi dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat. ***

Komentar