FORKOWAS.id – Dandim 0624/Kab Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto mengatakan, demplot pertanian yang dikelola oleh Kodim 0624/Kab Bandung dengan menggunakan Bios 44 DC diatas lahan Pesantren Al Itifaq Kecamatan Rancabali dikunjungi Danrem 062/TN Kolonel Inf Asep Sukarna.
Diketahui, Kedatangan Danrem ke Ponpes Al Itifaq pada Senin (08/05/2023) disambut Dandim 0624/Kab. Bandung beserta Pimpinan Ponpes Al Itifaq KH. Dandan Mudawarul Fallah serta Ketua Kopontren Gus Irawan.
Danrem pada kesempatan tersebut datang untuk melaksanakan panen beetroots, yaitu tanaman sejenis umbi-umbian.
Tanaman di atas lahan Pesantren Al Itifaq tersebut menggunakan pupuk organik Bios 44 DC.
“Setelah menggunakan Bios 44 DC, tanaman beetroots ini bisa dipanen pada usia 30 hari tanam. Sementara selama ini dengan menggunakan pupuk biasa masa panen dilakukan setelah usia 45 hari,” jelas Dandim, Selasa (09/05/2023).
Hasil panen beetroots lebih besar dan hasil panennya meningkat 100 persen dengan kondisi cuaca yang terus menerus diguyur hujan.
Sedangkan beetroots disebelahnya yang tidak menggunakan Bios 44 DC hasilnya kurang memuaskan.
Danrem menyampaikan, Bios 44 DC merupakan pupuk cair organik hasil inovasi dari Kodam III/Siliwangi yang luar biasa.
Kedepannya pupuk tersebut akan berlanjut terus digunakan di lahan pertanian ponpes Al Itifaq dan menjadi contoh bagi petani lainnya.
”Hasil ini sesuai dengan fakta di lapangan, bukan rekayasa. Seperti yang diharapkan Pimpinan Ponpes Al Itifaq KH. Dandan bahwa kerjasama dengan menggunakan Bios 44 DC ini terus berkelanjutan,” tutur Danrem.
Sementara itu Ketua Kopontren Gus Irawan mengatakan bahwa awalnya Demplot Bios 44 DC di coba pada lahan seluas 200 meter dengan ditanami beetroots.
Melihat hasil yang begitu memuaskan, Ketua Kopontren akan menyiapkan lahan yang lebih luas hingga 2000 meter untuk diolah dengan Bios 44 DC yang akan ditanami sayuran jenis kaelan serta sawi.
”Setelah kita lihat dengan cuaca yang berubah secara tiba-tiba, beetroots yang diolah dengan Bios 44 DC ini tumbuh baik, dibandingkan sebelahnya yang kurang baik hasilnya,” ucap Gus Irawan.
Turut hadir pada kunjungan Danrem 062/TN, Dandim 0624/Kab Bandung, Pasi Intel, Pasi Log, Danramil 2412/Ciwidey dan unsur forkopimcam. ***
Komentar