FORKOWAS.id – Memasuki musim penghujan, Polres Sumedang mengantisipasi terjadinya bencana alam, khususnya di wilayah rawan longsor.
Aiptu Rudi Rustandi, Bhabinkamtibmas Desa Ciherang Kecamatan Sumedang Selatan mengimbau warga agar waspada mengingat di sana kawasan rawan longsor.
Juga, tergolong memiliki kerawanan terjadinya pohon tumbang ketika hujan.
Sebagai upaya mengantisipasi hal tersebut, ia melaksanakan beberapa langkah imbauan seperti pemasangan spanduk.
“Imbauan saya lakukan secara langsung, juga melalui jaringan media sosial,” ujar Rudi.
Kegiatan tersebut dilaksanakan agar warga bisa selalu waspada agar meminimalisir fatalitas akibat bencana alam.
Polres Sumedang mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada akan potensi terjadinya bencana alam terlebih pada saat musim penghujan.
Apabila ada potensi adanya bencana, warga bisa menghubungi petugas Kepolisian terdekat. ***
Komentar