Anggota Polres Sumedang Raih Prestasi PON Aceh-Sumut 2024, Cabor Pickleball

FORKOWAS.ID – Muhamad Raihan Ramadhan, anggota Polres Sumedang meraih medali perak Cabang Olah Raga (Cabor) Pickleball pada PON XXI Aceh-Sumut 2024.

Menurut Raihan, kontingen Jabar cabor Pickleball sebanyak 9 orang atlet yang diantarsnya 5 putra dan 4 putri.

“Total peraihan medali cabor Pickleball yakni 2 emas, 4 perak dan 1 perunggu,” kata Raihan, Munggu 15 September 2024.

Menurutnya, pada babak penyisihan sempat melawan Riau, Sumbar, DKI Jakarta.

Pada saat semi final, kata Raihan, bersyukur bisa menang melawan Sumbar dengan skor 3-0.

Sementara, saat final melawan Kaltim, Raihan harus mengakui keunggulan lawan dengan skor akhir 2-0 di tiga set.

Dikatakan, kendati Pickleball merupakan cabor baru, tapi hampir semua provinsi mengirimkan atletnya pada PON 2024.

Menurut Raihan, keberhasilannya pada ajang PON tersebut tak lepas dari dukungan penuh dari keluarga, kerabat serta Kapolres Sumedang.

“Alhamdulillah, ada dukungan yang penuh dari Kapolres Sumedang sejak akan, sedang dan sesudah PON,” ujar Raihan.

Raihan bercerita jika sebelumnya pun sempat berprestasi pada saat Kejurda Jabar di Kota Cimahi pada Juni 2024 lalu.

Bahkan, ujar dia, beberapa prestasi pun pernah diraih melalui pertandingan antar komunitas di Jabar.

Menurutnya, dibawah naungan World Pickleball Federations Raihan berharap di Sumedang pun ke depannya memiliki wadah tersendiri.

Diakuinya, untuk saat ini hanya ada tempat berlatih di wilayah Soreang Kabupaten Bandung.

“Pickleball merupakan olah raga baru dari Amerika. tapi, saya akui jika di Sumedang pun memiliki potensi lahirnya atlet handal,” kata dia.

“Sekali lagi, terima kasih kepada Kapolres Sumedang yang telah mendukung saya sepenuhnya sejak sebelum dan sesudah PON 2024,” ujar Raihan yang juga putra kedua M. Hanafi yang pernah menjabat Sekum Pengda Pertina Jabar.

Sekarang, ujar dia, sedang melakukan persiapan ikut World Pickleball Championship di Vietnam.

Putra bungsu mantan Camat Tanjungsari Dra. Ida Farida Sobandi sekaligus pengurus Sobandi Boxing Camp di Tanggerang Banten itu berharap agar KONI Sumedang ikut mengembangkan cabor Pickleball. ***

Komentar